Bupati Labuhanbatu Utara H. Kharuddin Syah, SE memberikan bantuan Dana Produktif kepada Mustahiq yang mempunyai usaha di Kabupaten Labuhanbatu Utara pada hari Selasa (29/9) di Kantor Bupati Labuhanbatu Utara.
Bupati dalam arahannya mengapresiasi Baznas Labura yang sudah membuat program-program yang baik untuk masyarakat, Bupati juga mengingatkan kepada masyarakat selalu menggunakan Masker setiap keluar rumah
“Saya mengingatkan kepada Bapak/Ibu agar selalu menggunakan Masker setiap keluar rumah”,ucapnya.
Lebih lanjut, Bupati mengingatkan agar menggunakan bantuan ini dengan baik untuk modal usaha
“Gunakan bantuan ini dengan baik untuk modal usaha Bapak/Ibu”,ucap Bupati.
Sebelumnya, Sukisman, S.Sos, M.Si Ketua Baznas Labuhanbatu Utara
melaporkan bahwa hari adalah pembagian Bantuan Dana Produktif kepada Mustahiq yang mempunyai usaha di Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Lebih lanjut, Sukisman menjeskan bahwa ini adalah salah satu program Baznas Labura, yang bantuan ini merupakan Zakat seluruh ASN yang ada di Labura termaksud ASN yang bertugas dibawah naungan Kementrian Agama.
Pensiunan Staf Ahli Bupati itu mengatakan sebanyak 62 orang penerima Bantuan untuk se Kabupaten Labura. (Rahmad Hidayat/KL)