Berita Kabupaten
  • Selasa, 11 Januari 2022 13:06
  • Dilihat 563 Kali

Launching Vaksinasi Anak di Marbau, Bupati Pastikan Vaksin Aman dan Halal

Marbau, (Kabar Labura)

Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus, SE, MM, bersama Ketua TP PKK Ny. dr. Rama Dhona Hendriyanto Sitorus meninjau sekaligus melaunching program vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun di halaman Sekolah Dasar Negeri 112312 Simpang Empat Kecamatan Marbau, Selasa (11/1). 

Dikatakan Bupati, seluruh peserta didik di Kabupaten Labuhanbatu Utara diwajibkan untuk mengikuti program vaksinasi. Selain menambah kekebalan tubuh, vaksin bagi anak ini juga diharapkan dapat memutus rantai penyebaran covid-19 di Bumi Basimpul Kuat Babontuk Elok. 

"Saya pastikan kepada para orang tua murid, vaksin ini aman dan halal, ini sudah diuji, dan tidak perlu ada keraguan lagi, ini demi kesehatan kita semua", ujar Bupati.

Menurutnya, belum seluruh daerah melakukan vaksinasi bagi anak usia 6 sampai 11 tahun, ini atas hasil dari pencapaian target vaksinasi Kabupaten Labuhanbatu Utara dosis pertama yang mencapai 72,9%, dan vaksinasi bagi lansia capai 60%. 

"Efek vaksinasi bagi anak ini relatif ringan, kemungkinan hanya demam dan petugas kesehatan akan memberikan obat berupa paracetamol", tutupnya. 

Terlihat Bupati dan Ketua TP PKK juga meninjau pelaksanaan vaksinasi di SDN 114350 Belongkut, dan memberikan susu kemasan bagi anak yang telah selesai divaksin yang turut didampingi Wakil Ketua TP PKK Ny. dr. Zuhriani Samsul Tanjung, Camat Marbau Sopian, Kapolsek, Danramil, dan anggota PKK. (Diskominfo/KL)