Berita Kabupaten
  • Jum'at, 08 November 2019 14:21
  • Dilihat 1122 Kali

Saka Bakti Husada di Lantik

Aek Kanopan, (Kabar Labura)

Ketua Kwatir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus, SE melantik Saka Bakti Husada (SBH) Kwatir Cabang Gerakan Pramuka Labura priode 2019-2024 di aula Kantor dinas Kesehatan Labura, Aek Kanopan, Kamis (7/11).

Pelantikan berlangsung hikmad dengan di awali pembacaan ikrar oleh Ketua Majelis Pembimbing Saka Bakti Husada yang di ikuti seluruh pengurus Saka Bakti Husada yang terdiri dari Kepala Puskesmas Se Labura, lintas program dinas kesehatan, dan pamong kwarcab.

Dilaksanakan penandatangan surat keputusan dan penyerahan SK oleh Ketua Kwartir cabang pramuka kepada pengurus Saka Bakti Husada. Dan penyematan tanda pelantikan saka bakti husada oleh Ketua Kwartir cabang pramuka Hendriyanto,SE.

Hendriyanto pada sambutannya menyampaikan saat ini Kwartir cabang pramuka Labura sudah berhasil membentuk 4 satuan karya diantaranya Saka wira Kartika, Saka Kencana, Saka Kominfo, dan hari ini Saka Bakti Husada.

“Insyallah dengan kebersamaan kita, 7 satuan karya lagi kedepan akan kita bentuk, untuk dapat menyalurkan bakat dan potensi para penegak dan pandega melalui satuan karya di bumi basimpul kuat babontuk elok”, ucap Hendriyanto.

Ketua Pengurus Saka Bakti Husada dr. Zulmarleni mengatakan kedepan Saka Bakti Husada akan membentuk kader-kader pramuka di bidang kesehatan untuk mengembangkan krida-krida husada yaitu pengetahuan PHBS, farmasi, kesehatan gizi, dan pengendalian penyakit.

“Kami berharap dukungan dari seluruh pihak untuk pengembangan saka bakti husada ini lebih baik, dan demi meningkatkan pengetahuan kesehatan di masyarakat, kami akan membentuk kwarcab di kecamatan dengan kegiatan perkemahan sebagai motivasina”, harap dr. Leni.

Terlihat usai pelantikan, dilaksanakan pemaparan tentamg arti Saka Bakti Husada oleh Kwarcab Pramuka Labura, dna di akhiri dengan foto bersama. (Armansyah/KL)